CILACAP||MATAJATIMNEWS.COM
Mengawali tahun baru 2026, jajaran Satuan Penyelenggara Administrasi SIM (Satpas) 1423 Polresta Cilacap menunjukkan komitmennya dalam memberikan pelayanan publik yang prima dan berorientasi pada kepuasan masyarakat. Hal tersebut terlihat dari pelayanan yang dilakukan secara humanis, ramah, dan profesional kepada masyarakat pemohon Surat Izin Mengemudi (SIM), pada Selasa, 6 Januari 2026.
Sejak pagi hari, suasana di Satpas 1423 Polresta Cilacap tampak tertib dan kondusif. Para petugas terlihat aktif turun langsung ke lapangan untuk membantu masyarakat, mulai dari memberikan arahan terkait alur pendaftaran, kelengkapan berkas, hingga pendampingan bagi pemohon yang mengalami kendala administrasi.
Sikap ramah dan senyum manis yang ditunjukkan petugas menjadi perhatian tersendiri bagi para pemohon SIM. Banyak masyarakat mengaku merasa terbantu dan senang dengan pelayanan yang diberikan, terutama bagi pemohon lanjut usia dan masyarakat yang baru pertama kali mengurus SIM.
“Saya merasa sangat terbantu, petugasnya ramah dan sabar menjelaskan. Tidak seperti yang dibayangkan sebelumnya, ternyata mengurus SIM sekarang lebih mudah dan nyaman,” ujar salah satu pemohon SIM.
Pelayanan humanis tersebut merupakan bagian dari upaya Polresta Cilacap dalam mewujudkan Polri Presisi, yakni prediktif, responsibilitas, dan transparansi berkeadilan. Dengan mengedepankan pendekatan persuasif dan empati kepada masyarakat, Satpas 1423 berupaya menghilangkan kesan kaku dan menakutkan dalam pelayanan kepolisian.
Selain itu, petugas juga sigap memberikan informasi terkait prosedur ujian teori dan praktik, serta memastikan seluruh proses berjalan sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) tanpa pungutan liar. Hal ini semakin meningkatkan kepercayaan publik terhadap institusi Polri, khususnya dalam pelayanan administrasi SIM.
Awal tahun 2026 ini menjadi momentum bagi Satpas 1423 Polresta Cilacap untuk terus meningkatkan kualitas layanan publik dengan memberikan pelayanan super terbaik, cepat, transparan, dan berorientasi pada kepuasan masyarakat.
Dengan pelayanan yang humanis dan profesional, diharapkan masyarakat semakin merasa dekat dan percaya bahwa Polri hadir sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat yang sesungguhnya.
Redaksi
